Polsek Sukaraja Perketat Pengamanan Kedatangan Logistik Pemilu 2024

    Polsek Sukaraja Perketat Pengamanan Kedatangan Logistik Pemilu 2024
    Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota
    Kota Sukabumi - Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota Polda Jawa Barat perketat pengamanan kedatangan logistik Pemilu 2024 berupa 4.083 Box Surat Suara  pemilu anggota DPRD Dapil 4 Jabar ke Gudang Logistik KPU Kab. Sukabumi.  Guna memastikan distribusinya lancar dan logistik pemilu tersebut juga dalam kondisi aman. Jum'at (29/12/2023)  "Pengawalan tersebut, guna memastikan jumlah logistik yang diterima KPU Kab. Sukabumi sesuai kebutuhan, dalam kondisi aman, dan tidak ada kerusakan, serta terhindar dari upaya perusakan dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab, " kata Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo Melalui Kapolsek Sukaraja Kompol Dedi Suryadi SE, M.Si  Apalagi, menurut Kapolsek, polisi juga sudah berkomitmen dengan KPU beserta Badan Pengawas Pemilihan Umum terkait kesiapan memberikan pengamanan ketat dalam seluruh proses distribusi logistik pemilu tersebut sampai tuntas, sebagai upaya menyukseskan Pemilu 2024. Selain itu, kata dia, ketika tiba di gudang tempat penyimpanan logistik Pemilu 2024 di Desa Pasirhalang, Kecamatan Sukaraja, juga dalam kondisi aman. Sehingga ketika digunakan saat pemilu nanti tidak ada permasalahan. Dalam rangka pengamanan, Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota juga melakukan penjagaan sebagai antisipasi gangguan keamanan di sekitar lokasi. Selain itu, langkah lain yang ditempuh adalah menggelar patroli dari Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota yang bertugas melakukan pemindaian keberadaan benda-benda yang berpotensi menimbulkan bahaya pada jam-jam rawan kejahatan. Sementara itu, pihak KPUD Kabupaten Sukabumi, memberikan apresiasi terhadap kesigapan Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota. "Terima kasih atas respons cepat dan kesiapsiagaan Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota, semoga agenda distribusi logistik sampai dengan selesainya tahapan pemilu 2023-2024 di Kabupaten Sukabumi dapat diselenggarakan dengan aman dan kondusif, " ujarnya.

    polres sukabumi kota kota sukabumi akbp ari setyawan wibowo
    Dwi Wahyuningsih

    Dwi Wahyuningsih

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Cireunghas Polres Sukabumi Kota,...

    Artikel Berikutnya

    Kapolri Beri Penghargaan Pin Emas Kepada...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

    Ikuti Kami